Cara Mengecek Spesifikasi Laptop

Cara Mengecek Spesifikasi Laptop
pada kesempatan kali ini kami akan bagikan tutorial cara melihat spesifikasi hari Laptop atau hardeware yang kalian gunakan. Agar Aplikasi Dapodik Berjalan lancar maka spesifikasi harus sesuai dengan standar yang telah ditetapkan oleh pengembang aplikasi dapodik. Nah, permasalahannya bagai mana cara mengetahui spesifikasi dari hardware atau laptop yang kita gunakan.

Sebenarnya ada beberapa cara yang menurut saya paling dan mudah untuk mengecek Spesifikasi Laptop atau hardware yang mungkin sudah kalian ketahui, tetapi bagi kalian yang masih bingung bagaimana cara mengeceknya silahkan simak baik-baik beberaca cara mengecek Spesifikasi Laptop
Cara Mengecek Spesifikasi Laptop
Cara Mengecek Spesifikasi Laptop


Cara Mengecek Spesifikasi Laptop

1. Memanfaatkan sistem Informasi
Sebenarnya kita dapat memanfaatkan sistem informasi untuk melihat spesifikasi hardware atau laptop, langkahnya  adalah sebagai berikut:

  1. Silahkan buka Windows Explorer dengan cara biasa atau dengan menekan “Windows+E” pada keyboard anda.
  2. Klik kanan pada pilihan My Computer atau pada pilihan This PC, Kemudian silahkan pilih properties.
  3. Muncul jendela baru tentang informasi spesifikasi laptop atau hardware seperti tipe Operating Sistem yang kita gunakan, kecepatan, besar RAM,dll.

2. Menggunakan DXdiag.
Cara kedua untuk mengecek Spesifikasi Laptop atau hardware adalah dengan menggunakan DXdiag.

  1. Silahkan buka RUN atau dengan meneka Windows+R pada keyboard anda
  2. Kemudian, silkahkan ketikkan kata dxdiag pada kolom “open:”
  3. Setelah itu pilih dan klik OK
  4. Anda pun dapat melihat berbagai informasi mengenai spesifikasi komputer anda.
  5. Pada versi system, anda dapat melihat spesifikasi pada windows baik 64 atau 32 bitnya.

3. Menggunakan CPU-Z
Kedua langkah diatas meruakan layanan yang sudah disediakan oleh windows. Sedangkan cara yang ketiga untuk mengecek spesifikasi Hardware atau laptop dengan memanfaatkan pihak ketiga atau aplikasi tambahan  cara berikut ini:

  1. Pertama, download terlebih dahulu Aplikasi CPU Z
  2. Kemudian install Aplikasi CPU Z pada hardware atau komputer
  3. Buka Aplikasi CPU Z, maka akn tampil dengan detail mengenai CPU mulai dari nama processor hingga core speed anda pada kolom CPU.
  4. Untuk dapat melihat informasi dari mainboard komputer atau laptop anda, anda dapat membuka kolom main board yang tersedia pada CPU-Z.
  5. Perhatikan informasi type memory, kita dapat melihat tipe dari memory anda. 
  6. Untuk informasi lainnya silahkan buka tab SPD, anda dapat melihat slot RAM anda serta beragam informasi mengenai RAM anda.

4. Menggunakan Software Speccy
Cara yang terakhir untuk melihat informasi spesifikasi pada hardware atau laptop dengan menggunakan Software Speccy. Caranya pun sangat amat mudah. Berikut ini informasinya.

  1. Silahkan download software nya terlebih dahulu untuk memulai
  2. Setelah anda selesai mendownload, silahkan anda Install
  3. Setelah anda selesai melakukan installasi, silahkan buka dan anda sudah dapat melihat secara rinci informasi mengenai spesifikasi CPU anda.
  4. Pada tab summary, anda dapat melihat secarar detail mengenai spesifikasi dari PC anda.

Dengan melihat dan mengetahui spesifikasi dari komputer atau laptop anda, maka anda pun dapat menyesuaikan segala aplikasi yang ada supaya komputer anda tetap berjalan dengan baik.
Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait